Jumat, 25 Februari 2011

Hidup Hijau Itu Sehat

‘Hijau itu sehat’ maksudnya adalah bila hidup kita, kita jalani lebih berinteraksi dengan lingkungan hijau atau juga mengkonsumsi makanan atau minuman dari tumuhan. Karena hal tesebut telah dibuktikan kebenarannya oleh sekelompok peneliti di Jepang, dari hasil penelitian tersebut dikatakan bahwa dengan meluangkan waktu untuk beraktifitas santai di tempat yang rindang oleh pohon dan penuh warna hijau rumput dan tamanan lainnya dapat meningkatkan kesehatan. 


Pada setiaap tumbuhan hijau ada sebuah senyawa kimia bernama Phytoncides,  senyawa kimia tersebut dikeluarkan pada tumbuhan di udara guna untuk untuk melindunginya dari pembusukan dan serangan serangga, ternyata senyawa kimia tersebut juga sangat bermanfaat bagi manusia. Seperti, meningkatnya sistem imun didalam tubuh manusia sehingga tubuh kita lebih kebal terhadap serangan penyakit, dapat juga dapat menghilangkan penat dan membuat tubuh menjadi fress/segar.

Penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari negeri sakura itu melibatkan 280 orang yang memiliki riwayat kesehatan baik. Mereka dibagi dalam dua kelompok yang akan melewati lokasi yang berbeda yaitu lokasi hutan dan lokasi perkotaan yang padat.
Pada hari pertama, mereka diminta berjalan melewati hutan atau area yang rindang oleh pepohonan selama beberapa jam sementara sebagian lagi berjalan-jalan di area perkotaan. Dihari kedua, kedua kelompok tersebut bertukar tempat.

Para peneliti pun menemukan bahwa mereka yang berjalan di areal hutan, kadar kortisol atau hormon stres dalam tubuhnya lebih rendah. Selain itu, tekanan darah dan detak jantung mereka juga lebih rendah. Sedangkan mereka yang berjalan di area perkotaan cenderung memiliki tekanan darah dan jantung yang lebih tinggi, jadi hal tersebut bila terus-menerus bias saja dapat mengurangi umur kita.

Di Jepang, kegiatan berjalan di alam terbuka sudah sering dilakukan dari dulunya, kegiatan tersebut disebut sebagai Shinrin-yoku atau mandi hutan dalam bahasa Indonesianya.

0 komentar:

Posting Komentar